Monday, November 21, 2011

Final yang mendebarkan

Sumber: www.vivanews.com

Indonesia VS Malaysia adalah pertandingan yang fenomenal seperti Barcelona VS Real Madrid. Dua kubu yang memiliki kekuatan tim yang hampir seimbang ini bertemu lagi setelah pertandingan memperebutkan juara group yang akhirnya dimenangkan oleh Malaysia dengan hasil 1-0. 

Permainan berlangsung sangat ketat dari menit pertama sampai menit ke-90(+3) hanya tercipta 1 gol dari kedua tim. Yang pertama gol dari Indonesia diciptakan oleh Gunawan Dwi Cahyo pada menit ke-4. Pada menit ke-16 Titus Bonai berhasil merobek gawang Malaysia namun masih terkena offside. Beberapa menit kemudian Omar M Asrarudin berhasil membalas gol pada menit ke-35 dengan tandukan yang diperoleh dari sepak pojok. 

Permainan terus berlangsung memanas hingga akhir babak kedua dan memasuki babak tambahan. Pada awal babak tambahan dimulai Ferdianand berhasil kembali menjebol gawang Malaysia namun kembali dianulir karena Okto yang terkena offside terlebih dahulu. 

Setelah 30 menit babak tambahan namun score masih belum bertambah. Akhirnya, pertandingan dilanjutkan dengan adu penalty. Eksekutor pertama Titus Bonai berhasil mengeksekusi dengan baik. Eksekutor kedua Gunawan Dwi gagal menjebol gawan Malaysia karena terkena tiang. Lalu, eksekutor ketiga Egi juga berhasil mengeksekusi. Eksekusi ke 4 dilaksanakan dengan baik oleh abdurahaman. Tetapi, Ferdinand Sinaga gagal menjalankan tugasnya dengan bai. Hal itu membuat Indonesia kalah 4-3 oleh Malaysia.
Hasl ini memang membuat seluruh supporter Indonesia sedih. Namun, kita sebagai supporter yang baik harus tetap bangga dan menerima hasil yang ada. HIDUP INDONESIA!!!!:)

No comments:

Post a Comment